Jadwal Ujian PPG 2019 UKMPPG Uji Pengetahuan (UP) dan Uji Kinerja (UKIN)
Friday 21 December 2018
Add Comment
Jadwal Ujian PPG 2019 UKMPPG Uji Pengetahuan (UP) dan Uji Kinerja (UKIN)
Jadwal Ujian PPG 2019 Uji Pengetahuan (UP) dan Uji Kinerja (UKIN) sudah dirilis, pelaksanaan UKMPPG UP dan UKIN PPG/ PPGJ pada 2019 ini ditunggu-tunggu oleh kawan-kawan guru yang masih belum melaksanakan instrumen akhir dari kegiatan PPG, atau yang masih mengulang UP atau UKIN. Sebelumnya anda bisa download materi ujian PPG/ PPGJ di bawah ini :
INSTRUMEN UJI KINERJA PPG
Baca Juga : Pengumuman Kelulusan PPG Tahap 2 Tahun 2018
Baca Juga : Pengumuman Kelulusan PPG Tahap 2 Tahun 2018
Ada beberapa pertanyaan yang kami ketahui, apakah ini diikuti peserta PPG baru atau yang ikut ujian ulang, kesimpulan sementara ujian ini diikuti baik yang baru maupun ujian ulang baik itu tahap 1 atau tahap 2.
Apa saja informasi penting dari hal ini, kami kutip dari berita resmi dengan nomor surat 799/B/TU/2018 ini adalah hasil pertemuan seluruh penyelenggara dan panitia pengarah, UKMPPG ini dilaksanakan secara online. Dan harap diperhatikan bahwa bahwa pendaftaran calon peserta uji kompetensi dilakukan dua minggu sebelum pelaksanaan yang mana rencana penjadwalan pada tahun 2019 ini dibagi menjadi 4 periode yang terjadwal sebagai berikut :
Periode 1 Uji Pengetahuan dilaksanakan pada 19-20 Januari 2019
Periode 2 Uji Pengetahuan dilaksanakan pada 11-12 Mei 2019
Periode 3 Uji Pengetahuan dilaksanakan pada 31 Agustus - 1 September 2019
Periode 4 Uji Pengetahuan dilaksanakan pada 23-24 November 2019
Periode 1 Uji Kinerja dilaksanakan pada 28 Januari - 06 Februari 2019
Periode 2 Uji Kinerja dilaksanakan pada 22 -30 April 2019
Periode 3 Uji Kinerja dilaksanakan pada 19-28 Agustus 2019
Periode 4 Uji Kinerja dilaksanakan pada 11-20 November 2019
Hal yang sangat penting adalah untuk efisiensi biaya, pelaksanaan ujian dilaksanakan di institusi dengan minimal peserta 20 orang, jika kurang akan dilaksanakan di institusi yang terdekat. Jika jarak peserta terlalu jauh maka bisa mengikuti jadwal selanjutnya. Seluruh ujian dikoordinir oleh panitia nasional
Semoga kawan-kawan yang sudah bersusah payah mengikuti proses ppg langkah demi langkah bisa langsung lulus UP dan UKIN tahun 2019 ini, jikapun mengulang kami sangat berharap akan dimudahkan agar bisa lulus dan mendapat sertifikat pendidik. Diakui bahwa PPG jauh lebih kompleks dan cukup sulit prosesnya dibandingkan PLPG namun ini lah keinginan pemerintah untuk meningkatkan profesionalisme dan kompetensi guru itu sendiri. ikuti dan jalani dengan semangat.
Demikian lah artikel dari kami duniapendidikandansekolah.com tentang ujian ppg 2019 semoga artikel kami ini bermanfaat dan mohon maaf atas kekurangan dalam sajian ini.
Ya Rabbi Shalli 'Ala Muhammad Waftah Minal Khairi Kulla Mughlaq
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
0 Response to "Jadwal Ujian PPG 2019 UKMPPG Uji Pengetahuan (UP) dan Uji Kinerja (UKIN)"
Post a Comment